Kolaborasi Inspiratif: Studi Banding Accseta UNIPMA dan Himaksi Poltek Madiun  

Kolaboratif Inspiratif antara Accseta Universitas PGRI Madiun dan Himaksi Poltek Madiun berlangsung sukses terselenggara di Lab Terpadu Universitas PGRI Madiun (Universitas PGRI Madiun), pada, Jumat, 21/06/2024, kemarin. Acara ini dihadiri oleh seluruh anggota yang terdiri dari 25 panitia dan 75 peserta.

Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Mahasiswa, diikuti dengan sambutan dari berbagai pihak. Sambutan pertama disampaikan oleh Ketua Pelaksana, Sintya Nur, kemudian Ketua Accseta Universitas PGRI Madiun, Junilla Ibnasari, dan terakhir sambutan dari Ketua Himaksi, Amalia Kulsum.

Selanjutnya, acara inti dimulai dengan penyampaian materi dan program kerja Himaksi. Mereka memperkenalkan susunan anggota, visi, misi, serta program kerja dari setiap divisi. Setelah itu, diputar video profil Accseta dan dilanjutkan dengan penyampaian materi serta program kerja Accseta yang juga memperkenalkan struktur keanggotaan, visi, misi, dan program kerja setiap divisi selama masa kepengurusan.

Acara dilanjutkan dengan fun game yang dipandu oleh Risna Marsadena dan Cornella Meilani dari Accseta. Permainan yang dilakukan berupa sambung kata dan perebutan kursi, diikuti oleh anggota Accseta dan Himaksi. Pemenang fun game ini kemudian menerima hadiah.

Acara kemudian ditutup dengan sesi dokumentasi bersama dan pembuatan konten oleh seluruh anggota Accseta dan Himaksi. Selain itu, ada juga penyerahan cinderamata dari masing-masing HMPS.

Acara terakhir adalah tour kampus Universitas PGRI Madiun yang dipandu oleh penanggung jawab masing-masing tempat. Lokasi yang dikunjungi meliputi Lab Terpadu, yang terdiri dari ruang aula, perpustakaan, dan ruang-ruang lainnya, asrama putra dan putri, GOR, kampus 3, kampus 2, kantin, dan terakhir kampus 1. Setelah tour selesai, para peserta kembali ke Lab Terpadu untuk saling bersalaman dan menyampaikan ucapan terima kasih dari kedua pihak, Accseta dan Himaksi.

Dengan berakhirnya serangkaian acara ini, diharapkan kerjasama dan hubungan baik antara Accseta dan Himaksi semakin erat dan bermanfaat bagi kedua organisasi.