Himpunan Mahasiswa Teknik Universitas PGRI Madiun Adakan Pelatihan Understanding and Implementasi Based On ISO 

Himpunan Mahasiswa Teknik Universitas PGRI Madiun tidak jeda sekalipun memberikan sebuah pelatihan begitu penting buat Mahasiswa dan Mahasiswi Himateka Universitas PGRI Madiun.

Kali ini Himateka kembali mengadakan pelatihan Understanding and Implementasi Based on ISO di lingkup Universitas PGRI Madiun, sebagai pelatihan Laporan Petanggungjawaban (LPJ) untuk Mahasiswa dan mahasiswi Teknik Kimia.

Seperti diketahui bahwa LPJ merupakan dokumen tertulis yang dibuat sebagai gambarab kegiatan pelaksanaan. Sehingga penggunaan anggaran dan laporan harus jelas betul isi dan tujuannya.

Pelaksanaan tugas ini memberikan informasi soal keluar dan masuknya kas. Tidak hanya itu saja, kegiatan ini merupakan kewajiban dan keharusan membuat LPJ.

Sebenarnya pelaksanaan ini sudah dilaksanakan mulai 28 Februari 2023 lalu, bertempat di Lab Terpadu Universitas PGRI Madiun, waktu 08:30 hingga 12.00 wib.

Sasaran kegiatan ini diperuntukan kepada seluruh keluarga Himateka Universitas PGRI Madiun. Mereka akan mendapatkan sertifikat dan soft copy materi.

Untuk yang mengisi pemateri adalah Nanang Iswazudi, S.ST (PT Cipta Sertifikasi Mandiri Sentosa), Dyan Hatining Ayu Sudarni, S.ST., M.T. (Teknik Kimia Universitas PGRI Madiun) dan moderator adalah Ade Trisnawati, S.Pd., M.Pd. (Teknik Kimia Universitas PGRI Madiun).

Kegiatan tersebut berakhir dengan sesi foto bersama –sama sebagai dokumentasi acara itu. Kemeriahan berbagi ilmu ini juga telah membuat para peserta semangat lagi dalam belajar dan belajar.