Lingua Gelar Lomba Desain Poster dan Baca Cipta Puisi Tingkat SMA/SMK/MA Sederajat se Jawa Timur Dalam Memperingati April Sastra Tahun Ini 

Lingua merupakan sebuah Program Kerja dari divisi kreatifitas mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas PGRI Madiun.  Dalam rangka memperingati April Sastra tahun ini, Lingua menggelar perlombaan Desain Poster dan Baca Cipta Puisi.

Dimana kategori yang mengikuti merupakan siswa maupun siswi tingkat SMA/SMK/MA sederajat Jawa Timur. Perlombaan ini merupakan gelaran tahunan Lingua Bahasa Indonesia dalam memeriahkan bulan Sastra.

Total dari keseluruhan yang ikut sebanyak lima puluh lima siswa dan siswi se Jawa Timur. Total tersebut merupakan peserta yang mengikuti dua lomba April Sastra. Gelaran tersebut juga diikuti oleh berberapa dosen Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yakni, Muhammad Binur Huda, S.Pd., M.Pd selaku Dosen undangan dan Kaprodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Yunita Furinawati, S. Hum., M.A dan Devi Cintia Kasimbara, S.Pd., M.A. sebagai juri lomba cipta puisi tahun ini.

Berikut daftar pemenang lomba desain poster tahun ini :

  1. Muhammad Arju Fawwaz’Alaix (MAN 2 Ponorogo)
  2. Veza Resti Warohman (SMAN 1 Magetan)
  3. Achmad Alvin Al Falah (MAN 1 Ponorogo)

Berikut daftar pemenang lomba baca cipta puisi tahun ini:

  1. Sifa Aura Salsabila (MAN 2 Magetan)
  2. Fariz Misbahul Syahni (MAN 2 Ponorogo)
  3. Nabila Berliana Callysta D (SMAN 1 Magetan)

Untuk penjurian lomba desain poster dilakukan secara online dan untuk baca cipta puisi dilakukan secara langsung dengan bersamaan acara pada Sabtu, 8 April 2023 di Lap Terpadu Universitas PGRI Madiun.