Seru dan Menarik, Semarak Perlombaan 17 Agustus Universitas PGRI Madiun
Seluruh civitas akademika Dosen dan Karyawan Universitas PGRI Madiun (Universitas PGRI Madiun) tengah meramaikan peringatan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-78 dengan menggelar perlombaan antar Program Studi dan Biro yang terlaksana di Gor Cendekia Universitas PGRI Madiun, Sabtu 12 Agustus 2023.
Kegiatan diawali dengan senam bersama, kemudian dilanjutkan dengan pembukaan oleh Rektor Universitas PGRI Madiun, Bapak Dr. Supri Wahyudi Utomo, M.Pd
Keceriaan lomba penuh warna, disaat perlombaan dimulai para peserta dihidangkan dengan makan soto bersama. Ditambah, perlombaan di bawakan oleh Pinkan Amita TP.,S.Pd., M.Pd dan Dr. Wachidatul Linda Yuhanna, S.Pd., M.Si.
Para peserta Nampak antusias dengan semangat membara dalam mengikuti beragam perlombaan yang dilaksanakan. Jenis perlombaannya seperti injak kertas, pindah bola, estafet air dengan corong, dan estafet plastik air.
Dengan menunjukan kebersamaan dan keceriaan 45, para peserta perlombaan tersebut saling mengalahkan demi mendapatkan hadiah yang sudah disiapkan.
Nantinya, penyerahan hadiah perlombaan akan dilakukan saat upacara bendera pada tanggal 17 Agustus 2023 mendatang.