Hebat! UNIPMA Sudah Go Internasional, Begini Ulasannya
Universitas PGRI Madiun dan Nueva Ecija University of Science and Technology (NEUST) Filipina baru saja menggelar pertemuan soal pembahasan to the next level Universitas Internasional.
Pertemuan tersebut berjalan lancar dan sukses dan menggelar topic pembicaraan bahwa Universitas PGRI Madiun adalah sebuah kampus yang sudah Go Internasional. Acara yang digelar Kamis, 4 Mei 2023 di ruang Pasca Sarjana itu berlangsung meriah dengan penuh rasa antusias semangat yang ditunjukan oleh Universitas PGRI Madiun dan NUEST.
Adapun partisipasi pada sesi pertemuan tersebut dihadiri oleh dua Dosen dari NUEST, Dr. Mary Jane L. Tomas dan Dr. Analiza B. Tanghal dan Pasca Sarjana Universitas PGRI Madiun adalah Dr. Dwi Setyadi, M.M, Dr. Lulus Irawati, S.S. M.Pd, Dr. Sigit Ricahyono, S.S.,M.Pd, D. Sudarmiani, M.Pd.
Sesi pertemuan berlangsung dibuka penyambutan dari depan ruangan oleh Dr. Sigit Ricahyono, S.S.,M.Pd. Dalam kesempatan kali ini para Dosen Pascasarjana Universitas PGRI Madiun memberikan selamat datang oleh Dr. Mary Jane L. Tomas dan Dr. Analiza B. Tanghal dari Filipina.
Dalam kesempatan kali ini, kedua perwakilan dari dua kampus Internasional tersebut terlihat memberikan sebuah kolaborasi nyata. Mereka benar-benar sungguh-sungguh untuk meningkatkan level internasional, baik menciptakan calon pengajar maupun mencetak para mahasiswa.
Level yang diberikan pun tidak hanya nasional saja namun sudah memasuki ranah Internasional. Apalagi Universitas PGRI Madiun saat ini menjadi salah satu kampus unggulan ASIA dalam ranah sistem pendidikan modern.
“Kita akan memprioritaskan untuk ranah ASEAN.” Ujar Dr. Sigit Ricahyono, S.S.,M.Pd. artinya Universitas PGRI Madiun dan NEUST akan berkolaborasi untuk bisa saling bekerjasama seperti contoh tukar menukar mahasiswa dan Dosen, serta berbagi kurikulum dengan tujuan meningkatkan kualitas level Universitas.
“Semua akan terlibat secara utuh demi penjaminan mutu setiap fakultas.” Tambah Dr. Dwi Setyadi, M.M. Sehingga dalam sesi pertemuan ini juga akan mengangkat branding Universitas PGRI Madiun menjadi sebuah kampus unggulan Internasional.
Adapun rencana kedepannya ialah mencetak para mahasiswa mahasiswi dan para dosen bertaraf Internasional.