UNIPMA Gelar Pelepasan dan Pentas Budaya Mahasiswa PMM 

Universitas PGRI Madiun (Universitas PGRI Madiun) menggelar pelepasan dan pentas budaya mahasiswa PMM pada Rabu, (11/1/2023). Kegiatan pertukaran mahasiswa Merdeka yang sudah dilakukan selama 4 bulan ini meninggalkan kesan dan pesan yang luar biasa baik bagi peserta, koordinator, Bapak Ibu dosen pengampu, maupun mentor. Program yang sangat luar biasa memberikan pengalaman kepada mahasiswa akan adanya pertukaran budaya, pertukaran iklim akademik dari perguruan tinggi yang tersebar di seluruh Nusantara.

Menurut koordinator, Wildanul Isnaini, kegiatan model nusantara yang dilaksanakan secara luring di Universitas PGRI Madiun telah mampu memperkaya wawasan para generasi muda penerus bangsa dalam mengarungi kebhinekaan yang ada di nusantara yang indah dan penuh nilai ini.

“mahasiswa yang mengarungi samudra dari berbagai macam pulau tidak gentar untuk menempuh perjalanan memperkaya diri meningkatkan kualitas diri untuk selalu menjadi generasi muda penerus bangsa yang mempunyai karakter yang kuat tentang kebhinekaan,” jelasnya.

Lebih lanjut Wakil rektor bidang akademik, Dr. Elva Nuraina menambahkan dengan adanya program PMM ini mahasiswa akan mendapatkan pengalaman kebhinekaan sehingga setelah mereka lulus nanti diharapkan bisa menjadi agen of change generasi yang mampu menerapkan nilai-nilai luhur kebudayaan nusantara, pungkasnya.

Sebelum acara ditutup mahasiswa PMM mementaskan kebudayaan dari masing-masing daerah berupa tarian-tarian dan lagu.