Pengumuman Wisuda April 2016 

PENGUMUMAN
Nomor: 0418/B/IKIP PGRI MDN/2016

Berdasarkan Undang-Undang RI No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi dan Kalender Pendidikan  IKIP PGRI MADIUN Tahun Akademik 2015/2016, dengan ini diberitahukan bahwa IKIP PGRI MADIUN akan menyelenggarakan Wisuda Sarjana LI dan Pascasarjana VI dengan persyaratan sebagai berikut:
A.    Persyaratan Akademik
1.    Terdaftar sebagai  peserta Yudisium Semester Gasal Tahun Akademik 2015/2016.
2.    Menyerahkan naskah skripsi yang telah diujikan dan disahkan oleh Panitia Penguji sejumlah 2 (dua) eksemplar ke UPT Perpustakaan.
3.    Mengisi blangko Biodata Wisuda, Ijasah dan Akta di BAAK paling lambat 21 Maret 2016. Keterlambatan pengumpulan persyaratan akan berakibat biodata yang bersangkutan tidak tercantum pada buku wisuda dan penyelesaian ijazah terlambat.
B.     Persyaratan Keuangan
1.    Menyelesaikan persyaratan Administrasi Keuangan yang terdiri atas:
    Biaya Total   
S1 = Rp.    1.450.000 
S2 = Rp.    1.750.000
* untuk rincian silahkan unduh pdf dibawah!

2.    Pembayaran wisuda dilakukan mulai tanggal 1 – 8 April 2016 melalui Bank BNI dengan nomor rekening 0189265246 a.n. IKIP PGRI MADIUN. Pembayaran bisa  dilakukan di semua  cabang Bank BNI 46 terdekat. Fotocopy bukti pembayaran diserahkan ke bagian keuangan dan Program Studi paling lambat 12 April 2016.
3.    Kewajiban keuangan lainnya yang belum lunas dapat ditanyakan di bagian keuangan.
C.    Lain-lain.
1.    Calon wisudawan yang telah memenuhi persyaratan dapat mengambil undangan di sekretariat setelah pelaksanaan gladi bersih.
2.    Pelaksanaan :
    a. Pelaksanaan gladi bersih    
        Jum'at, 22 April 2016    13.00 WIB - Selesai
b. Pelaksanaan wisuda
    Sabtu, 23 April 2016    06.00 WIB - Selesai
3.    Pengambilan toga mulai 11 s/d 19 April 2016 di Gedung Graha Cendekia pada setiap jam kerja     (Pagi: 08.00 – 11.30 dan Sore 14.30 – 17.00) dengan mengumpulkan fotocopy kuitansi/slip pembayaran wisuda.
4.    Ijasah asli akan diserahkan 2 (dua) minggu setelah pelaksanaan wisuda.
5.    Bagi lulusan dari mahasiswa transfer, pembayaran dan penyerahan persyaratan dapat dilakukan di program studi masing-masing.
6.    Bilamana ada perubahan tempat, hari dan tanggal wisuda, akan diumumkan melalui papan pengumuman dan website kampus
http://www.ikippgrimadiun.ac.id

Demikian agar diperhatikan dan dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Madiun, 14 Maret 2016
Rektor,

ttd

Dr. H. Parji, M.Pd.
 NIP. 19670106 1991031 004